Nasional

Menkominfo Target Pusat Data Nasional Sementara Pulih Agustus 2024

21
×

Menkominfo Target Pusat Data Nasional Sementara Pulih Agustus 2024

Sebarkan artikel ini
Menkominfo Targetkan Pemulihan Pusat Data Nasional Agustus 2024. Foto: Kepala BSSN (kanan) dan Menkominfo (Kiri) (Dwi/detikcom)
Menkominfo Targetkan Pemulihan Pusat Data Nasional Agustus 2024. Foto: Kepala BSSN (kanan) dan Menkominfo (Kiri) (Dwi/detikcom)

rapormerah.com – Pemerintah masih memproses pemulihan Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 usai diserang ransomware Brain Cipher sejak Kamis (20/6/2024).

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menargetkan pemulihan rampung pertengahan Agustus 2024.

Hal itu disampaikan Budi saat Rapat Kerja Komisi I DPR RI bersama Menkominfo dan Kepala BSSN di Gedung Nusantara 2, Jakarta, Kamis (27/6/2024).

Sebagai informasi, PDNS 2 yang diserang ini berlokasi di Surabaya, Jawa Timur. Adapun, 282 tenant yang berasal instansi pemerintah itu yang memanfaatkan data center tersebut.

Untuk saat ini, pemerintah akan mengutamakan pemulihan terhadap instansi pemerintah yang memiliki backup data. Berdasarkan informasi yang disampaikan per Rabu (26/6/2024) ada 44 dari 282 tenant.

Adapun, yang sudah dinyatakan pulih ada lima layanan publik, yaitu layanan imigrasi Kementerian Hukum dan HAM, Sistem Informasi Kinerja Penyedia (SIKaP) milik Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), layanan perizinan event milik Kemenko Marves, Kota Kediri, ASN Digital, dan SiHalal milik Kementerian Agama.

“Dari analisis dampak kita bisa melihat kita berada dalam (level) critical dan major,” ujar Budi.

Ia menjelaskan dampak level critical ini dampaknya seperti gangguan total/parsial fungsi utama, hilangnya data, tidak dapat diakses ke VM. Kalau major. Sedangkan level major, dampaknya failure dari satu fitur namun tidak terdampak ke layanan/aplikasi.

Budi kemudian mengungkapkan strategi pemulihan layanan jangka pendek tiga bulan setelah dilakukan serangan siber ransomware Brain Cipher.

Strategi pemulihan jangka pendek (20 Juni -20 Juli) meliputi respons awal, inventarisasi tenant terdampak, pemetaan aset, sirkulasi surat kewajiban backup, serta penyusunan strategi dan pedoman pemulihan layanan yang ditargetkan tuntas akhir Juni 2024.

Kemudian, forensik ditargetkan selesai pada minggu pertama Juli 2024. Penyusunan daftar pendek dan pemulihan layanan prioritas serta pemulihan layanan yang memiliki backup direncanakan selesai akhir Juli 2024.

“Jadi, full recovery layanan PDNS 2, itu termasuk tindak lanjut rekomendasi hasil forensik diharapkan pertengahan Agustus 2024 sudah bisa dituntaskan,” janji Menkominfo.

Setelah itu, Budi memaparkan strategi pemulihan layanan jangka panjang, meliputi audit keamanan PDNS 1 dan PDNS 2 oleh pihak ketiga yang independen yang ditargetkan selesai akhir September.

“Selanjutnya implementasi hasil audit diharapkan selesai di akhir November 2024,” pungkas Budi.

 

Source : detik.com
Klik : Menkominfo Target Pusat Data Nasional Sementara Pulih Agustus 2024